Lompat ke isi utama

Berita

Konsisten Kawal Pencegahan Covid 19, Bawaslu Gowa Bekerjasama Dinkes Gowa Kembali Adakan Vaksinasi

Konsisten Kawal Pencegahan Covid 19, Bawaslu Gowa Bekerjasama Dinkes Gowa Kembali Adakan Vaksinasi
Bawaslu Gowa - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Gowa bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Gowa menggelar Vaksinasi Covid 19 di Sekretariat Bawaslu Kabupaten Gowa, Rabu (23/03/2022) \n \nVaksinasi ini diikuti puluhan orang yang terdiri dari anak-anak, remaja dan orang dewasa dengan pemberian dosis pertama, kedua dan ketiga (Booster) \n \nKoordinator imunisasi Puskesmas Somba Opu, Najammuddin, menyampaikan pihaknya menyediakan 120 dosis Vaksin untuk kegiatan Vaksinasi yang digelar di Bawaslu Kabupaten Gowa \n \nKami menyediakan 120 dosis Vaksin pada hari ini diantaranya ada dosis vaksin pertama, kedua dan dosis vaksin lanjutan ke tiga ( Booster ), tentu kami berharap setelah kami kunjungan disini, jajaran Bawaslu Kabupaten Gowa dan masyarakat sekitar bisa tervaksin semua."Ungkapnya. \n \nKetua Bawaslu Kabupaten Gowa, Samsuar Saleh mengungkapkan, Bawaslu Kabupaten Gowa mengadakan Vaksinasi dalam rangka persiapan memasuki Tahapan Pemilu Tahun 2024 \n \n"Vaksinasi ini merupakan ikhtiar kita bersama melawan wabah Covid 19 dan merupakan upaya efektif memulihkan kesehatan tentu dengan tujuan memaksimalkan kerja-kerja pengawasan nantinya apabila sudah memasuki tahapan Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024 mendatang." Ujarnya. \n \nDiketahui sebelumnya Bawaslu Kabupaten Gowa yang bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Gowa telah melaksanakan 2 kali pelaksanaan Vaksinasi. \n \n \n \nPenulis: Marwah"